Rechercher dans ce blog

Monday, June 28, 2021

Peluang Usaha Bir Pletok - Okezone Economy

JAKARTA- Peluang usaha bir pletok menjanji salah satu bisnis yang bisa dicoba di tengah pandemi. Minuman ikonik orang Betawi ini, punya beragam manfaat dan pastinya tidak mengandung alkohol.

Salah satu brand yang cukup ternama adalah Bir Pletok Bang Isra yang berkibar di kawasan Setu Babakan. Brand ini dirintis dua bersaudara Superiadi (Isra) dan Ningsih pada 2017. Lalu saat Bang Isra wafat pada tahun 2019, usaha ini terus dilanjutkan oleh Ningsih dan saudaranya Abdul Mutakin.

Tidak main-main bir pletok ini, disebut Ningsih, sudah memiliki izin edar dari BPOM, lengkap dengan sertifikasi halal dari MUI. Lokasi produksinya tidak jauh dari Setu Babakan, yaitu berada di Srengseng Sawah, Jagakarsa, Jakarta Selatan.

Baca Juga: Peluang Bisnis Teh Tarik

Bahan bir pletok bikinannya terdiri dari rempah 12 jenis yaitu; jahe, kayu secang, kapulaga, masoye, lada hitam, sereh, cabe jawa, biji pala, daun pandan, daun jeruk, cengkeh, dan kayu manis. Lalu ditambah air, garam, dan gula pasir.

Ningsih jujur bercerita potensi pasar dari bir pletok ini sejatinya tidak pernah sepi peminat. Khususnya pada masa sebelum pandemi, bisa dikatakan usahanya tidak pernah merugi walaupun sekedar untung tipis. Mesin utama penjualan diakuinya terjadi saat Pekan Raya Jakarta, Lebaran Betawi, dan lebaran. Tidak hanya itu tapi produknya selalu dilibatkan dalam berbagai pameran usaha yang digelar Dinas Pariwisata, UMKM, hingga UPK Setu Babakan. Lokasi favoritnya panen penjualan biasanya ada di Monas dan Lapangan Banteng. Momen-momen tersebut harus diakui membuat orang antusias mencari bir pletok tersebut.

Namun sejak covid19 dia juga mengaku sama tertekan seperti usaha lainnya. Terlebih bahannya yang mirip mponmpon membuat minat orang berkurang. Jadi setelah awal covid19 jualannya laris. Akhirnya segmen menengah bawah mulai beralih lebih mencari sembako khususnya. Terlebih setelah 3 bulan.

Namun di saat lebaran lalu sempat mengalami kenaikan penjualan. Ini karena minuman tersebut dijadikan hantaran lebaran seperti hampers.

Baca Juga: Peluang Usaha Minuman Bandrek

Dia bercerita produksinya dalam sebulan bisa di atas 1.000 botol. Hingga kini produksi masih rutin dilakukan sekali sebulan dengan kisaran 250-350 botol dan dalam sebulan bisa 4 tahap produksi. Namun ini juga akan tergantung permintaannya ramai atau tidak.

Dalam setiap produksi bir pletok durasinya bisa seharian penuh. Tahapannya mulai dari sterilisasi botol, produksi bir pletok, lalu dikemas sebelum direbus lagi. Karena tanpa pengawet maka produknya bisa tahan hingga dua bulan di suhu ruang. Bila masuk kulkas diyakini tahan untuk setahun juga bisa.

Secara omzet dia bercerita saat ini dalam sebulan bisa menghasilkan Rp15 Jutaan dibandingkan dahulu bisa mencapai Rp25 Juta.

Adblock test (Why?)


Peluang Usaha Bir Pletok - Okezone Economy
Klik Disini Lajut Nya

No comments:

Post a Comment

Modal Kecil, Ini Ide Usaha Handmade dari Bahan Semen ala Warga Laweyan Solo - Solopos.com

[unable to retrieve full-text content] Modal Kecil, Ini Ide Usaha Handmade dari Bahan Semen ala Warga Laweyan Solo    Solopos.com Modal Ke...