Rechercher dans ce blog

Friday, October 1, 2021

Usaha Jasa Kurir dan Perhitungan Modalnya – radarbanten.co.id - Radar Banten

Semakin banyak orang berbelanja online, semakin banyak punya jasa kurir yang digunakan untuk mengirimkan barang belanjaan agar sampai di tangan si pembeli.

Peluang ini bisa kamu gunakan untuk membuka usaha jasa kurir. Jadi, kamu bisa mengambil keuntungan dari fenomena maraknya orang-orang belanja online. Dengan menggunakan strategi yang tepat dan memilih perusahaan jasa kurir yang bagus, kesempatan kamu mendapatkan penghasilan besar bisa terbuka lebar.

Berikut ini adalah informasi tentang strategi memulai bisnis jasa kurir dan daftar perusahaan pengiriman serta layanannya yang bisa kamu pilih.

Sudah lumrah kalau kamu mau melakukan sesuatu harus mengikuti cara-caranya, termasuk membuka usaha jasa kurir atau pengiriman. Cara-cara tersebut mencakup hal-hal apa saja yang perlu kamu siapkan dari modal hingga mencari lokasi usaha jasa kurir.

1. Estimasi Modal Usaha Jasa kurir

Hal pertama yang harus kamu lakukan adalah menyiapkan modal merincinya untuk beberapa kebutuhan.  Modal adalah hal yang penting untuk membuka usaha jasa kurir. Kalau kamu bingung, tenang saja, karena Lifepal sudah punya contoh estimasi biaya membuka usaha jasa kurir atau pengiriman.

Biaya Investasi

Sewa lokasi usaha Rp10 juta
Pembelian alat transportasi mobil dan sepeda motor Rp100 juta
Pembelian timbangan Rp2 juta
Belanja meja, kursi, rak Rp9 juta
Peralatan dan perlengkapan Rp4 juta
Pembuatan surat izin usaha pengiriman barang Rp1 juta
Jika dijumlahkan, estimasi biaya investasi atau modal awal usaha jasa kurir sebesar Rp126 juta.

Biaya Operasional

Upah pegawai untuk 2 orang masing-masing Rp1 juta jadi Rp2 juta
Biaya internet, telepon, air, listrik Rp1 juta
Biaya tak terduga Rp500 ribu
Total biaya operasional yang harus dikeluarkan untuk membangun usaha jasa kurir adalah sebesar Rp. 3,5 juta per bulan.

Omzet kotor usaha jasa pengiriman barang atau jasa kurir makanan bisa mencapai Rp6 juta perbulan dari pendapatan jasa pengiriman barang di Pulau Jawa dan luar provinsi.

2. Tentukan Lokasi Usaha

Usaha jasa kurir memerlukan lokasi untuk menjalankan operasional apalagi menampung paket yang akan dikirim dan melayani pelanggan. Lokasi strategis yang banyak dilewati orang bisa dijadikan lokasi usaha jasa kurir.

Adblock test (Why?)


Usaha Jasa Kurir dan Perhitungan Modalnya – radarbanten.co.id - Radar Banten
Klik Disini Lajut Nya

No comments:

Post a Comment

Modal Kecil, Ini Ide Usaha Handmade dari Bahan Semen ala Warga Laweyan Solo - Solopos.com

[unable to retrieve full-text content] Modal Kecil, Ini Ide Usaha Handmade dari Bahan Semen ala Warga Laweyan Solo    Solopos.com Modal Ke...