Rechercher dans ce blog

Thursday, March 31, 2022

10 Ide Usaha Sampingan Karyawan yang Menguntungkan - Katadata.co.id

Menjalankan bisnis sambil mempertahankan pekerjaan di sebuah perusahaan merupakan salah satu impian dari sebagian besar pekerja. Selain menambah pendapatan, kebanyakan usaha sampingan karyawan akan menambah hal positif di dalam hidupnya.

Usaha sampingan karyawan bisa menjadi pilihan alternatif untuk mendapatkan sumber penghasilan tambahan, selain gaji pokok dan insentif lainnya dari perusahaan. Saat ini sudah tersedia beragam ide bisnis skala rumahan yang dapat dijalankan oleh seorang karyawan.

Kumpulan ide usaha sampingan karyawan bisa datang dari mana saja, misalnya buku-buku tentang bisnis atau mengambil contoh dari pengusaha sukses yang merintis usahanya dari nol.

Dikutip dari The Balance SMB dan Makeuseof.com, berikut ini adalah kumpulan ide usaha sampingan karyawan yang mudah dilakukan.

Advertisement

Usaha Sampingan Karyawan yang Menguntungkan

1. Penjualan Stok dan Elemen Foto

Bagi seseorang yang gemar fotografi, menjual hasil jepretan foto di beberapa situs penyedia stok foto bisa menjadi salah satu pilihan. Selain mudah dilakukan karena cukup menggunakan ponsel pintar dan tidak perlu peralatan yang mahal, contoh usaha sampingan karyawan ini dijamin akan menambah penghasilan.

Di internet saat ini banyak sekali situs-situs yang dapat digunakan untuk menjual foto. Salah satunya yaitu Shutterstock. Di laman ini seseorang dapat mengajukan diri sebagai kontributor, lalu mengunggah foto.

Gambar yang diunggah bisa tentang bentang alam, orang, peristiwa, atau benda-benda dalam aktivitas keseharian. Agar semakin menarik, foto tersebut dapat diedit sesuai ketentuan yang berlaku.

Selain Shutterstock, program serupa juga dijalankan oleh Vista Create. Di situs ini juga seseorang dapat mendapatkan uang tambahan dengan mengirimkan foto. Unggah gambar, dan jika gambar tersebut dipilih untuk dicantumkan, maka ia akan mendapatkan imbalan. 

Menjual foto hasil jepretan sendiri bisa menjadi pilihan alternatif usaha sampingan karyawan yang bisa dicoba. Selain mudah, saat ini sejumlah ponsel pintar sudah bisa menangkap gambar dengan kualitas yang bagus.

2. Membuka Jasa Kursus

Kursus merupakan salah satu jasa yang menawarkan pendampingan, pelatihan, dan pengembangan seseorang di bidang tertentu. Jenis kursus pun cukup beragam seperti kursus mengajar pelajaran sekolah hingga kursus untuk memperdalam kemampuan teknis.

Membuka jasa kursus bisa menjadi contoh usaha sampingan karyawan yang cukup menguntungkan. Apalagi, jika jasa ini dibuka oleh seseorang yang memang sangat ahli dalam satu bidang tertentu.

Selain itu, jasa kursus ini dapat dijalankan secara daring. Ini menjadi kemudahan yang baik, karena tidak mengharuskan untuk bertemu secara langsung dengan murid.

Jika merasa bingung, saat ini terdapat situs yang bisa mempertemukan calon pengajar dengan muridnya. Salah satu situs tersebut adalah Teachable yang membantu orang memilih ide kursus, sekaligus memberi kerangka kerja untuk meluncurkan bisnis kursus online baru yang menguntungkan.

3. Penyunting dan Pengoreksi Tulisan

Jenis usaha sampingan karyawan ini memang bukan hal baru. Sebab, jasa penyunting dan pengoreksi tulisan sudah populer sejak beberapa tahun ke belakang. Usaha ini bisa dilakukan secara freelance.

Untuk menjalankan usaha sampingan karyawan ini, seseorang harus memiliki kemampuan serta kecakapan linguistik (bahasa) yang mumpuni. Tidak hanya itu, pekerjaan ini akan dibayar mahal jika hasil koreksian serta penyuntingannya memuaskan.

Meskipun saat ini tersedia alat penyuntingan online, namun semua itu tidak bisa dibandingkan dengan hasil kerja dari pikiran seseorang. Hal ini karena mata manusia lebih baik untuk menemukan kesalahan dan memahami konteks penulisan. Perusahaan terkenal selalu lebih suka mengoreksi konten dan salinan mereka oleh korektor manusia.

Jika tertarik dengan jenis usaha ini, seseorang dapat menjual hasil karya berupa portofolio pengeditan yang di pasar online Fiverr, agar klien bisa menemukannya.

4. Penulis Lepas

Di era kemajuan teknologi saat ini, banyak sekali perusahan besar yang membutuhkan jasa di bidang kepenulisan. Berdasarkan trennya, contoh pekerjaan ini meliputi penulis konten, penulis slogan iklan, penulis laporan, dan masih banyak yang lainnya.

Pekerjaan sebagai penulis lepas dapat dilakoni oleh seseorang yang sudah memiliki pekerjaan tetap di perusahaan. Usaha sampingan karyawan ini sangat mudah dilakukan dan tidak menyita banyak waktu.

5. Penerjemah

Kecanggihan aplikasi penerjemah saat ini memang sangat membantu pekerjaan di beberapa perusahan. Kendati begitu, tingkat akurasi terjemahannya masih cukup rendah.

Peluang tersebut dapat dimanfaatkan oleh orang-orang yang mempunyai kemampuan bahasa asing. Selain bayarannya cukup mahal, contoh usaha sampingan karyawan ini dapat dikerjakan secara daring.

6. Jasa Desain Grafis dan Editing Video

Semakin masifnya penggunaan media sosial sebagai alat branding dan marketing oleh perusahaan, keberadaan jasa editing video serta desain grafis sangat dibutuhkan. Pengemasan konten menarik menjadi kebutuhan penting bagi perusahaan tersebut.

Jasa desain grafis dan editing video bisa dikerjakan di sela-sela waktu senggang. Jika seseorang memiliki kemampuan di bidang ini, maka peluang jasa tersebut untuk dijadikan usaha sampingan karyawan yang menguntungkan akan semakin tinggi.

Ide Usaha Sampingan Karyawan Lainnya

Selain beberapa ide usaha sampingan karyawan di atas, masih banyak lagi beberapa contoh bisnis menguntungkan yang bisa dijalankan oleh seorang karyawan.

Dilansir dari Buku Warung dan Mitra Bukalapak, berikut ini ada sejumlah ide bisnis yang bisa menjadi inspirasi usaha sampingan karyawan:

1. Toko Online

Usaha sampingan karyawan yang populer dan dilakukan banyak orang adalah menjual barang atau produk secara online. Jenis bisnis ini sangat cocok dijalankan karena bisa disesuaikan dengan waktu luang yang tersedia.

Berbagai jenis barang yang dijual secara daring sangat bervariatif, tergantung dengan minat dan kecocokan. Jika tertarik, produk itu dapat dijual di sejumlah platform seperti Shopee, Tokopedia, Blibli, dan lainnya.

2. Bisnis Bibit dan Tanaman Hias

Bisnis bibit dan tanaman hias mempunyai potensi yang sangat bagus jika digeluti secara serius. Terlebih lagi belakangan ini kebiasan merawat tanaman hias kian populer di tengah masyarakat. Oleh karena itu, bisnis ini bisa menjadi pilihan alternatif untuk usaha sampingan karyawan.

3. Membuka Warung Kopi

Warung kopi atau warkop memang menjadi tempat favorit untuk berkumpul bersama teman-teman. Usaha ini punya potensi sebagai bisnis dengan keuntungan lumayan.

Kebanyakan warkop memiliki target pasar yang luas, karena banyak orang akan memilih tempat ini sebagai lokasi berkumpul. Jika digeluti serius,usaha kecil ini akan mendatangkan pendapatan karena modal awalnya tidak terlalu besar.

4. Jual Beli Motor Bekas dan Jasa Rental Kendaraan

Salah satu usaha sampingan karyawan yang bisa mendatangkan omzet besar adalah jual beli motor bekas dan jasa rental kendaraan. Untuk jenis usaha ini harus dilakukan secara hati-hati, karena modal pertamanya tidaklah sedikit.

Khusus untuk jual beli motor bekas, sampai sekarang jumlah peminatnya masih cukup banyak. Motor bekas masih dicari karena harganya relatif terjangkau ketimbang membeli motor baru.

Itulah beberapa ide usaha sampingan karyawan yang mudah dilakukan dan bisa mendatangkan penghasilan tambahan. Sebagai catatan, kalau ingin usaha itu memiliki prospek bagus maka sebaiknya dijalankan dengan serius.

Adblock test (Why?)


10 Ide Usaha Sampingan Karyawan yang Menguntungkan - Katadata.co.id
Klik Disini Lajut Nya

No comments:

Post a Comment

Modal Kecil, Ini Ide Usaha Handmade dari Bahan Semen ala Warga Laweyan Solo - Solopos.com

[unable to retrieve full-text content] Modal Kecil, Ini Ide Usaha Handmade dari Bahan Semen ala Warga Laweyan Solo    Solopos.com Modal Ke...