Bisnis.com, BEKASI – Cikarang tidak terik hari ini, Jumat (27/1/2023). Awan sedikit pekat saat Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati tiba di kawasan PT Samsung Electronics Indonesia untuk memberi 'kesejukan' kepada dunia usaha yang sedang waswas dengan kondisi ekonomi global.
Meski tidak sepanas yang diperkirakan, peluh tetap saja membasahi dahi. Bukan karena kipas dan pendingin portable tak berfungsi, melainkan ruang yang digunakan untuk menyambut bendahara negara itu penuh sesak oleh puluhan pengusaha dan media.
Namun, bagi para pengusaha yang hadir, gerah mungkin sedikit hilang setelah janji-janji Menkeu untuk terus mendukung kelangsungan dunia usaha mengudara di ruangan semi-permanen itu. Janji yang penuh harapan sekaligus menyejukkan.
“Kemenkeu berkomitmen untuk terus bekerja sama dalam melayani dunia usaha agar makin kompetitif dan produktif dengan penerapan kebijakan yang mendukung dunia usaha,” ujarnya di Cikarang, Bekasi, Jawa Barat.
Komitmen itu semakin mewujud setelah Sri Mulyani menegaskan bahwa penerapan kebijakan dan prosedur yang semakin baik juga menjadi komitmen Presiden Joko Widodo untuk menjadikan Indonesia sebagai destinasi investasi.
“Tidak hanya berinvestasi di domestik tetapi juga untuk ekspor,” tuturnya.
Janji Sri Mulyani Embuskan 'Kesejukan' untuk Dunia Usaha - Bisnis.com
Klik Disini Lajut Nya
No comments:
Post a Comment