Rechercher dans ce blog

Saturday, June 19, 2021

Langgar Aturan, 5 Tempat Usaha di Jakpus Ditutup Satpol PP - CNN Indonesia

Jakarta, CNN Indonesia --

Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) menutup operasional lima tempat usaha di wilayah Jakarta Pusat selama 3x24 jam karena melanggar ketentuan selama Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) skala mikro.

Wakasatpol PP DKI Jakarta Sahat Marulian mengatakan lima tempat usaha itu terdiri dari dua restoran dan tiga coffee shop. Mereka didapati melanggar dari razia yang dilakukan Satpol PP pada Jumat (18/6) malam.

"Pelanggaran tidak sesuai dengan batasan jam operasional dan tidak membatasi jarak antar pengunjung," kata Sahat saat dihubungi CNNIndonesia.com, Minggu (20/6).


Sahat menjelaskan, dari lima tempat usaha itu, empat berada di wilayah Cempaka Putih dan satu berada di wilayah Menteng.

Ia menyebut, saat mendapati tempat usaha melanggat aturan, pihaknya langsung melakukan pembubaran.

"Tindakan pembubaran kegiatan, dibuatkan BAP dan sanksi penutupan sementara 3×24 jam dan dilakukan penempelan stiker 3×24jam," ujarnya.

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan sebelumnya mengatakan mulai Jumat (18/6) malam, pihaknya akan menegakkan aturan protokol kesehatan tanpa kompromi.

Langkah itu dilakukan seiring kasus Covid-19 di Ibu Kota yang kembali melonjak.

Anies mengaku akan menindak tegas setiap kegiatan atau usaha yang melebihi batas maksimal di atas pukul 21.00 WIB.

"Pada seluruh jajaran yang hadir di sini, Kodam Jaya, Polda Metro Jaya, kita semua turun ke lapangan. Termasuk jajaran Pemprov DKI jakarta. Malam ini lakukan operasi pendisiplinan tanpa kompromi," kata Anies dalam apel gabungan, dengan ribuan prajurit dari unsur TNI, kepolisian, dan Satpol PP di Monas, Jumat.

(yoa/bac)

[Gambas:Video CNN]

Adblock test (Why?)


Langgar Aturan, 5 Tempat Usaha di Jakpus Ditutup Satpol PP - CNN Indonesia
Klik Disini Lajut Nya

No comments:

Post a Comment

Modal Kecil, Ini Ide Usaha Handmade dari Bahan Semen ala Warga Laweyan Solo - Solopos.com

[unable to retrieve full-text content] Modal Kecil, Ini Ide Usaha Handmade dari Bahan Semen ala Warga Laweyan Solo    Solopos.com Modal Ke...