Rechercher dans ce blog

Wednesday, June 23, 2021

Peluang Usaha Keripik Jamur, Ayo Segera Dicoba! - Okezone Economy

JAKARTA - Peluang usaha keripik jamur menjadi salah satu bisnis yang bisa digeluti. Pasalnya usaha keripik jamur diyakini masih menguntungkan.

Usaha keripik jamur ini hanya mengolah jamur menjadi camilan ringan yang gurih, renyah dan rasanya lezat. Makanan ini pun banyak disukai dan dinikmati masyarakat Indonesia.

Jadi walaupun ekonomi masyarakat sedang menurun, tapi usaha keripik jamur masih menjanjikan. Tren masyarakat untuk pola hidup sehat membuat keripik jamur bisa punya peluang lebih dibandingkan cemilan yang kurang sehat.

Baca Juga: Kisah Tukang Parkir yang Kini Punya Mobil Mewah karena Main Bitcoin dan Saham

Karena dari sisi bahan bakunya yang layak konsumsi. Tapi bagaimana sih sebenarnya peluang usaha kripik jamur khususnya bagi yang mau memulai bisnis?

Pemilik Usaha Ardhana Food Dafid Fatkurrohman dan istrinya Naili Alfina menjelaskan seluk-beluk usaha keripik jamur. Suami istri ini kompak loh berbagi peran. Sementara Dafid mengurus operasional, sang istri fokus untuk bidang marketing Ardhana Food.

Ardhana Food berlokasi di Kandat, Kediri, Jawa Timur. Usaha home industry ini memproduksi cemilan sejak tahun 2016 silam.

Baca Juga: Wow! Ada Bonsai Sultan, Harganya Setengah Miliar Rupiah!

Produk andalannya sejak berdiri adalah kripik jamur tiram dengan brand Kelud Jamur Krispi. Lalu kemudian brand tersebut berganti jadi Cloud Mushroom Chips hingga kini.

Naili bercerita awal usaha mereka dirintis di tahun 2016 dan semakin diseriusi di tahun 2017. Modal awal jujur disebutnya hanya di bawah Rp1 Juta. Karena usaha mereka banyak terbantu karena didukung lingkungan keluarga adalah para petani jamur. Pengalamannya berjualan hanya pernah melakoni reseller kripik tahu.

Dia mengaku memilih kripik jamur karena bahan baku jamur melimpah di sekitar rumahnya. Lalu kripik jamur juga lebih unggul karena tahan lama bisa hingga 7 bulan hanya di suhu ruang. Sementara bila dalam bentuk frozen food akan membutuhkan kulkas freezer untuk penyimpanan. Ini yang membuat produknya disukai para reseller, agen, serta distributor.

Produknya juga unggul karena tidak menggunakan bahan pengawet dan sudah memiliki hasil uji nutrisi. Bahkan khusus untuk varian rasa original disebutnya cemilan bebas MSG. Sementara varian rasa lainnya masih dalam kategori layak konsumsi.

Bahan baku jamur ada di setiap daerah dan memiliki kekurangan dan kelebihan masing-masing. Untuk membuat kripik jamur dia menjelaskan intinya jamur yang digunakan harus masih segar. Jamur biasanya dipanen subuh lalu harus diproses juga di hari yang sama demi menjaga kesegaran. Lalu untuk mencari kualitas jamur yang bagus, carilah jamur yang pinggirnya tidak ada retak. Pada tekstur luar juga tidak boleh terlalu kering atau terlalu basah. Pada dasarnya macam-macam jamur bisa dijadikan kripik seperti jamur kuping, jamur item, ataupun enoki juga bisa digunakan. Namun umumnya orang akan memilih jamur tiram.

Adblock test (Why?)


Peluang Usaha Keripik Jamur, Ayo Segera Dicoba! - Okezone Economy
Klik Disini Lajut Nya

No comments:

Post a Comment

Modal Kecil, Ini Ide Usaha Handmade dari Bahan Semen ala Warga Laweyan Solo - Solopos.com

[unable to retrieve full-text content] Modal Kecil, Ini Ide Usaha Handmade dari Bahan Semen ala Warga Laweyan Solo    Solopos.com Modal Ke...