Bisnis.com, JAKARTA — Upaya refocusing PT Timah, Tbk. (TINS) di bisnis inti perseroan terganjal divestasi dua anak usaha yang berlangsung alot.
Menilik pemberitaan di Harian Bisnis Indonesia 20 tahun lalu, tepatnya 25 Juni 2002, Timah menyatakan batal merealisasikan divestasi di dua anak perusahaan pada tahun itu.
Thobrani Alwi, Direktur Utama Timah saat itu mengatakan saham TINS di sepasang anak perusahaan tersebut terus diupayakan untuk dilpeas kendati masih mencari investor yang berminat. Dalam rangka restrukturisasi usaha, Timah berencana melepas 42,43 persen sahamnya di PT Kutaraja Tembaga Raya dan 20 persen sahamnya di PT Asuransi Jiwa Tugu Mandiri.
"Kemungkinan besar pelepasan saham kami di dua anak perusahaan tidak dapat dilaksanakan tahun ini," kata Thobrani dikutip Selasa (7/6/2022).
Thobrani melanjutkan divestasi Kutaraja masih sulit dilakukan karena perusahaan itu baru dalam tahap eksplorasi. Sementara itu, pada saat itu kegiatan eksplorasi terpaksa dihentikan untuk menghemat biaya.
Kutaraja berbasis di Aceh dan didirikan oleh Timah bersama Phelps Dodge Australasia Inc dari Arizona, Amerika Serikat. Timah telah memberitahukan rencana pelepasan saham di Kutaraja kepada Phelps Dodge. Namun, belum ada negosiasi rencana penjualan itu antara Timah dan Phelps Dodge.
Historia Bisnis: Upaya Keras Timah (TINS) Melepas Dua Anak Usaha - Bisnis.com
Klik Disini Lajut Nya
No comments:
Post a Comment