Memulai usaha atau bisnis tidak harus punya modal besar dulu. Anda bisa memulainya bahkan dengan modal yang terbilang kecil. Meskipun tidak ada usaha yang mudah, tapi sederet ide usaha ini mungkin bisa Anda coba dan tidak terlalu sulit untuk mencapai keberhasilan karena pesaingnya yang terbilang masih sedikit.
Dalam artikel ini, kita akan membahas mengenai ide usaha apa saja yang bisa Anda coba dengan modal kecil dan belum banyak pesaing. Namun sebelum itu, pahami dulu bagaimana cara membangun usaha dengan modal kecil.
Cara Membuat Ide Unik untuk Memulai Usaha
Mengutip business.org, berikut cara-cara yang bisa Anda lakukan untuk membuat ide bisnis unik dan memulai usaha.
1. Perencanaan
Pertama-tama, Anda perlu merencanakan usaha apa yang akan dijalankan. Mulailah dari apa yang Anda inginkan atau harapkan dari bisnis Anda, dan bagaimana Anda ingin bisnis tersebut dikenal oleh khalayak.
Carilah ide bisnis atau usaha yang sebenarnya dibutuhkan oleh banyak orang, tetapi masih jarang disadari. Dengan begitu, Anda bisa menciptakan pasar dari usaha unik tersebut. Contohnya, dulu belum ada bisnis ojek yang bisa memesan dan mengantar makanan. Sekarang ada karena kebutuhan konsumen semakin berkembang.
Dalam perencanaan usaha, Anda harus merumuskan beberapa hal, yakni:
- Nama usaha, pilihlah nama yang unik agar mudah diingat oleh konsumen dan mewakili citra usaha Anda.
- Lokasi usaha, apakah dilakukan secara online atau tidak, dan carilah lokasi usaha yang sesuai dengan jenis usaha dan budget Anda apabila ingin membuka usaha secara offline.
- Business plan, yang terdiri atas ringkasan eksekutif, deskripsi bisnis, analisis pasar, struktur organisasi perusahaan, produk atau jasa yang ditawarkan, strategi pemasaran, hingga perencanaan keuangan.
2. Legal
Sebelum mengoperasikan suatu usaha atau bisnis, pastikan Anda paham mengenai persyaratan legal atau hukum yang berlaku, agar bisnis Anda dapat berjalan dengan baik dan sesuai aturan.
Di Indonesia, usaha kecil dan menengah sudah diwajibkan memiliki nomor izin berusaha (NIB). Kepemilikan izin usaha ini dapat mempermudah pelaku usaha untuk mengembangkan usahanya melalui program-program bantuan yang diadakan pemerintah, baik itu program dalam bentuk pelatihan maupun pendanaan.
Pada tahap ini, Anda juga harus mendaftarkan merek dagang Anda agar tidak disalahgunakan oleh pihak lain yang ingin mengeruk keuntungan dengan memanfaatkan usaha Anda.
3. Finansial
Langkah berikutnya adalah menjalankan perencanaan keuangan atau finansial. Pastikan Anda sudah memiliki modal yang cukup untuk usaha skala kecil Anda. Pendanaan bisa didapatkan dari modal pribadi, pinjaman, investor, atau kerja sama dengan pendiri usaha lainnya.
Jangan lupa untuk siapkan rekening khusus usaha atau bisnis Anda, supaya tidak tercampur dengan keuangan pribadi. Hal ini untuk menghindari kerugian dan penyalahgunaan dana usaha untuk kepentingan pribadi.
4. Pemasaran dan Promosi
Rencanakan juga seperti apa Anda ingin memasarkan dan mempromosikan usaha Anda. Ini termasuk ke dalam strategi pemasaran dan penjualan. Manfaatkan berbagai media yang ada untuk melakukan pemasaran dan promosi, misalnya media sosial, layanan pesan instan seperti WhatsApp, atau marketplace online.
Contoh Usaha Modal Kecil yang Belum Banyak Pesaing
Setelah memahami bagaimana memulai usaha dengan modal kecil, sekarang kita bahas ide-ide usaha apa saja yang bisa dimulai dengan modal kecil dan belum banyak pesaing, dikutip dari situs CIMB Niaga, stekom.ac.id, dan crowdfunding pertanian.
1. Katering Sehat
Ide pertama yang bisa Anda jalankan adalah katering sehat. Keistimewaan katering sehat adalah menyajikan makanan bergizi yang mendukung tren pola hidup sehat. Mengingat semakin banyak orang sudah menyadari pentingnya pola hidup sehat, bisnis katering sehat pun sangat menjanjikan.
2. Minuman Kesehatan
Hampir sama dengan katering sehat, bisnis minuman sehat juga sedang banyak dibutuhkan. Apalagi di tengah pandemi dan cuaca yang tidak menentu. Konsumen pun butuh lebih banyak pilihan minuman sehat seperti jamu demi menjaga imunitas tubuh.
3. Dropship
Bisnis dropship memungkinkan Anda untuk menjual barang tanpa banyak modal. Anda cukup menjual produk orang lain tanpa menyimpan stok sendiri. Jenis bisnis ini hanya perlu modal sedikit, tetapi Anda harus kompeten dalam hal memasarkan produk orang lain tersebut. Pahami spesifikasi dengan cermat sehingga konsumen percaya pada Anda dan produk yang Anda jual.
4. Cloud Kitchen
Konsep yang terbilang baru namun populer di dunia kuliner adalah cloud kitchen. Ini merupakan dapur bersama yang bisa digunakan oleh pelaku usaha kuliner dengan modal kecil. Pelaku usaha kuliner menyewa tempat pada penyedia cloud kitchen dan mendapatkan fasilitas yang lengkap dalam satu biliknya. Bisnis ini hanya melayani pesan antar dan bukan makan di tempat, sehingga jauh lebih hemat.
5. Reseller
Usaha reseller hanya membutuhkan modal minim untuk menyetok barang yang akan dijual. Anda tidak membutuhkan biaya untuk produksi, sehingga keuntungan yang didapatkan pun bisa lebih besar. Hampir sama seperti dropshipper, reseller harus kompeten dalam memasarkan produk yang bukan hasil produksinya sendiri.
6. Usaha Jastip
Usaha jasa titip atau jastip tumbuh seiring meningkatnya kebutuhan orang untuk belanja tetapi tidak memiliki cukup waktu untuk datang langsung ke lokasi, atau lokasi penjual terlalu jauh. Nah, konsumen ini akan menggunakan jasa titip untuk membeli barang-barang sesuai spesifikasi yang diinginkan. Anda tidak perlu banyak modal untuk membuka usaha jastip. Namun, pastikan Anda jujur dan kompeten sebagai pelaku jastip agar konsumen percaya.
7. Food Truck
Selain cloud kitchen, konsep usaha kuliner yang minim modal lainnya adalah food truck. Sama seperti cloud kitchen, usaha food truck menawarkan makanan dengan sistem pesan antar, tidak makan di tempat. Usaha kuliner dengan food truck bahkan lebih fleksibel karena Anda bisa berpindah-pindah tempat. Food truck biasanya ditemukan pada event-event seperti bazaar atau di lokasi khusus kuliner.
8. Jual-Beli Barang Bekas
Banyak orang yang kebingungan ingin memindahkan barang mereka yang sudah tidak terpakai ke mana. Nah, usaha jual-beli barang bekas pun dibutuhkan untuk dapat menjembatani antara konsumen yang ingin menjual barang bekasnya dan konsumen yang ingin membeli barang bekas karena harganya lebih terjangkau daripada barang baru.
9. Penulis Artikel Lepas
Di zaman informatif ini, semua orang membutuhkan informasi yang jelas dalam bentuk tulisan. Penulis artikel lepas pun dibutuhkan oleh banyak perusahaan atau pelaku usaha untuk dapat mempromosikan produk atau jasa mereka secara halus (soft-selling). Anda bisa menjadi penulis artikel lepas yang hanya membutuhkan modal perangkat untuk menulis dan kuota internet.
10. Jasa Asisten Virtual
Kesibukan seringkali membuat orang luput melakukan sesuatu yang sederhana tetapi penting, seperti mengecek email, mengatur jadwal pertemuan, mengumpulkan bahan riset, dan sebagainya. Anda bisa melakoni usaha sebagai jasa asisten virtual yang membantu tugas-tugas tersebut.
11. Aneka Kue Rumahan
Usaha kue rumahan memang banyak ditemukan, tetapi pasarnya tidak pernah sepi. Pasti ada orang yang ingin makan camilan atau kue rumahan di waktu senggang. Anda bisa memulai usaha membuat aneka kue rumahan karena modalnya juga terjangkau, serta waktu produksi yang fleksibel. Mulailah dengan jenis kue rumahan yang mudah diolah.
12. Admin Media Sosial
Saat ini, hampir semua usaha memanfaatkan media sosial. Nah, terkadang ada usaha besar yang kurang mengelola media sosialnya dengan baik. Anda bisa menawarkan jasa sebagai admin media sosial untuk membantu jalannya usaha yang lebih besar tersebut. Media sosial akan menjadi lebih interaktif dan membuat konsumen tertarik pada produk yang ditawarkan.
13. Usaha Makanan Beku
Saat pandemi, banyak orang menyadari bahwa makanan beku ternyata sangat dibutuhkan karena orang-orang jarang bisa membeli bahan makanan di luar rumah. Mereka butuh makanan yang bisa disimpan dalam jangka waktu lama. Usaha makanan beku atau frozen food bisa menjadi pilihan bagi Anda yang ingin membuka usaha dengan modal kecil.
14. Make Up Artist
Peluang bisnis make up artist juga masih sangat luas. Banyak orang yang membutuhkan make up dalam berbagai kesempatan, tidak hanya kesempatan resmi tetapi juga dalam kegiatan yang santai dan ringan. Anda bisa mempelajari kemampuan ini secara otodidak dari internet.
15. Tanaman Hias
Gara-gara pandemi juga, hobi orang-orang menjadi semakin beragam. Salah satu yang menjadi tren adalah merawat tanaman hias. Karena itu, bisnis tanaman hias bisa menjadi pilihan Anda yang ingin memulai usaha bermodal kecil. Mulailah dengan tanaman-tanaman hias yang perawatannya tidak terlalu sulit.
Nah, itulah 15 ide usaha modal kecil yang belum banyak pesaing dan bisa Anda coba. Semoga berhasil!
Simak Video "Menakar Pertahanan Ekonomi RI Melawan Dunia"
[Gambas:Video 20detik]
(des/row)
15 Contoh Usaha Modal Kecil yang Belum Banyak Pesaing - detikcom
Klik Disini Lajut Nya
No comments:
Post a Comment