LINK UMKM - Bisnis kecantikan cenderung terbilang stabil dan terkadang tidak berpengaruh selama resesi ekonomi. Salon pun bisa menjadi salah satu pilihan bisnis yang bisa menguntungkan.
Meski dapat dikatakan aman, namun tetap saja bisnis kecantikan tidak dapat dianggap sepele, peru kesabaran serta pengetahuan.
Untuk kamu yang tertarik dalam bisnis kecantikan, berikut ini tips membangun bisnis salon yang sukses, dilansir dari Businessnewsdaily.
1. Buat rencana
Mempersiapkan rencana adalah langkah pertama yang dapat dilakukan ketika memulai usaha. Hal ini dapat membantu kamu memberikan tujuan yang jelas bagaimana mencapainya dan ide yang perlu dilakukan agar bisa sukses. Pastikan juga kamu memiliki pemahaman yang baik dalam perkembangan dan tren, juga gagasan yang kuat tentang target pasar.
2. Temukan cara membuat salon menonjol
Pastikan memiliki fokus identitas untuk mengembangkan usaha kamu. Kamu juga dapat mengembangkannya pada keunikan staf yang sangat perhatian, berpengalaman, dan lain-lain.
3. Bicara dengan distributor
Bicaralah dengan distributor, terutama untuk perlengkapan seperti kursi, cermin, tempat cuci, pengering, sampo, kondisioner, peniti, dan sikat. Pastikan ketika mencari distributor, kamu harus berbelanja dengan hati-hati dan pertimbangkan setiap prospek.
4. Pilih lokasi yang tepat
Pilih lokasi terbaik karena pengeluaran terbesar juga berasal dari lokasi. Pilihlah lokasi yang mudah diakses dengan mobil atau transportasi umum. Pastikan juga cukup jauh dari pesaing yang menawarkan layanan yang sama.
5. Fokus pada staf
Kamu dapat berkembang dengan baik jika orang yang dipekerjakan juga baik. Kecantikan adalah industri pribadi, sangat penting untuk mempertahankan staf yang terampil, berpengetahuan, dan ramah.
6. Pikirkan pelanggan
Kumpulkan umpan balik dari pelanggan mengenai apa yang disukai dan tidak. Uraikan dalam rencana usaha dan bagaimana kamu dapat memenuhi kebutuhan dan keinginan mereka.
7. Bijaksana mengeluarkan biaya
Ketika baru memulai bisnis, mungkin sulit memutuskan berapa biaya yang akan dikenakan untuk layanan. Lakukanlah riset dan dapatkan gambaran besar secara kasar mengenai apa yang dapat dibebankan dan pertimbangkan dengan layak.
RZ/MG
Tips buat yang Ingin Buka Usaha Salon - Link UMKM ID
Klik Disini Lajut Nya
No comments:
Post a Comment